Analisis Kebijakan Program Sejuta Rumah: Sebuah Tinjauan Literatur
Kebutuhan akan tempat tinggal merupakan kebutuhan dasar yang harus dipenuhi oleh manusia. Bertambahnya jumlah manusia tidak dibarengi dengan peningkatan taraf hidup masyarakat. Hal itu berdampak pada peningkatan angka backlog perumahan karena keterisian rumah yang tersedia tidak dapat dipenuhi oleh masyarakat. Kebijakan perumahan dikeluarkan pemerintah untuk menekan angka backlog melalui program sejuta rumah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis berbagai literatur tentang program sejuta rumah di Indonesia. Metode literatur review digunakan untuk untuk mengumpukan, menyaring, dan menentukan literatur yang layak untuk dianalisis. Sumber literatur didapatkan dari database Google Scholar dengan subjek program sejuta rumah sebagai kriteria utama. Hasil penelitian menunjukan terdapat 25 literatur tentang program sejuta rumah yang terbit pada tahun 2015-2021. Literatur tesebut digolongkan berdasarkan pandangan umum tentang program sejuta rumah dan fokus penelitian yang dilakukan. Evaluasi program dalam skala mikro dengan memperhatikan implementasi standar pembangunan dapat diperhatikan lebih lanjut untuk menambah fokus literatur tentang program sejuta rumah