Daan Mogot street is part of the National Road Route One (1). Daan Mogot street (Section Number: 2000111) under study is a 2.5 KM two-way four-lane flexible pavement road, with a lane width of 3.5 m. The location chosen is the point of the worst congestion on Daan Mogot street, with the most road damage conditions. The purpose of this study is to analyze the condition of the road pavement and what treatment should we do for the damage on Daan Mogot street. The stages in this road pavement research are divided into 2 stages, firstly calculating the damage on the road, and choose alternative treatment using existing methods. The method used is the Pavement Condition Index (IKP) method and evaluates the handling of damage in the last 3 years. The result of the research is that the most damage is patch and hole damage, and the IKP value for each research unit can be seen that the pavement quality varies, from the level of Very Poor, Poor, Fair, Satisfactory, to Good. The average IKP value on Daan Mogot street in the direction of Tangerang from KM +14,000 to KM+16,500 is 87.09 with a Good condition class. ABSTRAKJalan Daan Mogot merupakan bagian dari Jalan Nasional Rute Satu (1). Jalan Daan Mogot (Nomor Ruas : 2000111) yang diteliti merupakan jalan dengan perkerasan lentur sepanjang 2,5 KM dua arah empat lajur, dengan lebar perlajur 3,5 m. Lokasi yang dipilih merupakan titik kemacetan terparah di Jalan Daan Mogot, dengan kondisi kerusakan jalan terbanyak. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis kondisi perkerasan jalan dan penanganan apa yang harus kita lakukan terhadap kerusakan yang terjadi di Jalan Daan Mogot. Tahapan dalam penelitian perkerasan jalan ini dibagi menjadi 2 tahapan yaitu, pertama menghitung kerusakan yang ada di jalan tersebut, dan menentukan alternatif penanganan yang tepat dengan menggunakan metode-metode yang ada. Metode yang dipakai adalah metode Indeks Kondisi Perkerasan (IKP) dan melakukan evaluasi penanganan kerusakan dalam 3 tahun terakhir. Hasil penelitian yang diperoleh adalah kerusakan terbanyak ada pada kerusakan tambalan dan lubang, serta nilai IKP untuk masing masing unit penelitian dapat diketahui kualitas perkerasan beragam, dari tingkat Sangat Parah, Parah, Sedang, Baik, hingga Sangat Baik. Hasil rata-rata nilai IKP Jalan Daan Mogot arah Tangerang dari KM +14,000 s/d KM+16,500 adalah 87,09 dengan kelas kondisi Sangat Baik.