Pesatnya perkembangan teknologi mengakibatkan persaingan di bidang bisnis tidak dapat dihindari, sehingga perusahaan perlu mengetahui langkah-langkah yang tepat agar tetap bertahan dan mampu bersaing dengan perusahaan lain yang sejenis. Salah satu langkah yang dapat dilakukan perusahaan adalah dengan menerapkan teknologi pada proses bisnisnya. Teknologi sudah menjadi kebutuhan masyarakat. Penerapan teknologi diharapkan dapat mempermudah, mempercepat proses transaksi, menghemat biaya, waktu, tenaga dan dapat menjangkau pasar yang lebih luas. Turban et all (2012), membagi keuntungan penerapan elektronik atau teknologi dalam proses bisnis menjadi dua, bagi perusahaan dan pelanggan. Manfaat bagi perusahaan adalah memperluas jangkauan pasar menjadi pasar nasional dan internasional, mengurangi biaya pemrosesan, distribusi dan penarikan informasi yang akurat dan real-time. Sedangkan keuntungan bagi pelanggan seperti akses 24 jam ke sejumlah besar barang dan jasa. Liputan6.com (2018), mencatat perkembangan e-commerce sebesar 26,2 juta dan Alibaba merupakan perusahaan e-commerce terbesar untuk saat ini. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat telah terjadi peningkatan jumlah perusahaan yang menerapkan eCommerce di Indonesia dalam 10 tahun terakhir tumbuh menjadi sekitar 17. Dengan demikian, Indonesia Pasar e-Commerce berpeluang untuk tumbuh lebih besar lagi dengan jumlah penduduk terbesar dan tingkat produk domestik bruto (PDB) terbesar di ASEAN. Perusahaan ini bergerak di bidang penjualan produk alat keamanan seperti CCTV, fire alarm, public address system, conference system, intrusion alarm dan access control system sejak tahun 2000. Sutojo (2011), adapun manfaat dari citra perusahaan yang baik dan kuat yang memiliki daya saing jangka menengah dan panjang; menjadi tameng selama masa krisis, menarik eksekutif yang andal, di mana eksekutif yang andal adalah aset perusahaan; meningkatkan efektivitas strategi pemasaran, menghemat biaya operasional. Oleh karena itu, akan lebih baik bagi perusahaan untuk mengetahui apa persepsi pelanggan tentang teknologi tersebut terutama dalam hal peningkatan kualitas layanan berbasis elektronik dan citra perusahaan.